Pengantar Alih Tugas dan Purna Tugas Panitera, Panitera Muda Gugatan, dan Panitera Pengganti Pengadilan Agama Kudus
Kudus, 26 Agustus 2022 - Pasca dilaksanakannya Rapat Koordinasi Pengadilan Agama se-Korwil Pati, dilangsungkan juga acara Pengantar Alih Tugas a.n. Muchammad Muchlis, S.H. (Panitera PA Kudus menjadi Panitera Pengganti PTA Semarang), Karmo, S.H. (Panitera Muda Gugatan PA Kudus menjadi Panitera Muda Gugatan PA Pati), dan Purna Tugas a.n. Drs. Akrom (Panitera Pengganti PA Kudus). Acara dilangsungkan di Media Center Pengadilan Agama Kudus.